Sunday, October 2, 2011

Notebook HP Mini

Semenjak kuliah banyak sekali tugas yang harus saya kerjakan dengan sistem Komputer.  Oleh karena itu saya berniat untuk membeli sebuah Laptop dengan tujuan agar mempermudah saya untuk mengerjakan tugas-tugas kuliah tanpa harus mengeluarkan cukup banyak uang setiap kali ke Rental komputer atau ke Warnet (Warung Internet) untuk mengerjakan tugas.
Kemudian saya pergi ke toko-toko yang menjual berbagai macam Laptop untuk melihat secara detail laptop seperti apa yang bagus dan agar saya tau bagaimana spesifikasinya.
Karena merasa belum ada yang cocok, dikarenakan harga yang cukup mahal, saya pun melihat-lihat Notebook untuk saya jadikan alternative pilihan apabila tidak ada Laptop yang saya suka.
Disana ada berbagai macam Merk Notebook, diantaranya :

A. HP Mini
B. Asus
C. Acer
D. Toshiba
E. Samsung

F. Lenovo

Setelah melalui proses pemikiran yang panjang dengan melihat Spesifikasi dari masing-masing Notebook tersebut, saya memutuskan untuk memilih dan membeli Notebook HP Mini. Dengan Spesifikasi sebagai berikut :
  • Notebook PC
  • 10.1" Diagonal WSVGA Anti-glare Widescreen Display
  • 160GB (5400RPM) Hard Drive
  • 1024MB DDR2 SDRAM (1 Dimm)
  • 802.11 b/g WLAN
  • 3-cell Lithium-Ion battery
  • Intel Graphics Media Accelerator 3150 with shared graphics memory
  • 5-in-1 Digital Media Reader
  • Intel Atom N450 Processor (1.66 GHz)
  • FreeDOS
  • Webcam
Karena saya lihat cukup bagus, dan dengan alasan ukurannya lebih kecil dari Laptop sehingga mudah untuk dibawa ke Kampus atau ke tempat lain. Lagipula saya juga menyesuaikan dengan Budget yang saya miliki untuk membelinya.
Dan sampai sekarang saya merasa puas menggunakannya karena kinerja Notebook tersebut sangat bagus dan sangat berguna bagi saya.


Nama        : Fadhilah Husna
Kelas/NPM : 3EA02/11209630
MatKul      : Perilaku Konsumen#

No comments:

Post a Comment

Please Comment here :)